Fabric Haul! Borong Kain Online!

5 April 2025

Beberapa bulan terakhir di tahun 2024, aku ada di masa gila belanja kain. Awalnya cuma iseng, pengen beli beberapa lembar buat rencana jahit di masa depan. Tapi, seperti yang sering terjadi, ujung-ujungnya dari iseng malah jadi kalap. Ya, gimana ya... tiap kali buka marketplace, selalu ada aja kain yang menggoda. Apalagi kalau lihat motifnya lucu, lagi diskon, atau harganya keliatan worth to buy, tangan ini rasanya gatal buat checkout.



Nah, karena aku udah belanja di beberapa toko berbeda, aku mau share pengalamanku. Oiya, untuk link akan aku taruh pada setiap tokonya. Buat yang lagi cari referensi belanja kain online, semoga review singkat ini bisa jadi bahan pertimbangan sebelum checkout!

Yuk, kita bahas satu per satu!


1. Mansion Textile - Best Purchase So Far!

Ini adalah toko yang paling berkesan buatku karena aku beli kain secara daring pertama kali ya di sini, terus dari segi motif, kualitas kain, dan pelayanan, semuanya memuaskan!




Aku beli tiga jenis kain berbeda: kain katun poplin (23k), kain katun rayon (18.5k), dan kain katun bordir (24k). Harga yang tertera harga per setengah meter dengan lebar kain satu setengah meter. Aku beli masing-masing satu meter. Totalnya semua 102k.

Pas paket kubuka, aku puas sama pengemasannya. Kainnya dimasukkan dalam plastik. Buat aku yang selalu buka paket pakai gunting, ini meminimalisir kainnya kegunting pas buka paket. Terus, aku jatuh cinta sama kain-kainnya! Teksturnya lembut, motifnya cakep, dan kualitasnya terasa premium. Dari segi harga, masih masuk akal banget, sepadan sama kualitasnya.



Sebelum aku checkout, aku bahkan tanya-tanya dulu dan dilayani dengan baik. Bahkan aku dikirimi banyak gambar kain. Setelah pilih-pilih, aku coba beli tiga motif dulu. Waktu itu ada satu motif incaran aku ternyata kosong, mereka kasih opsi buat aku pilih motif lain. Ini sudah tertulis juga di deskripsi produk 'apabila stock bahan habis, admin akan informasikan via chat Shopee untuk menanyakan apakah akan diganti motif yang lainya'. Nggak ada drama barang tiba-tiba keganti atau nungguin stok yang nggak jelas kapan datang. Ini fleksibilitas yang jarang aku temuin di toko kain lain. Setelah checkout pun, aku dapat kiriman foto kain yang akan aku dapatkan.


2. Kainan Dee - I LOVE CLOVER PATTERN!

Aku nggak beli banyak di sini, cuma dua jenis kain: kain katun jepang tonkai senko (19k) dan kain katun linen (21k). Harga yang tertera harga per setengah meter dengan lebar kain 1,10-1,15m. Aku beli clover hijau satu setengah meter, clover pink satu meter, dan linen hitam setengah meter. Totalnya semua 111k.




Alasan utama aku checkout di Kainan Dee ya karena motif clover ini! Jarang-jarang ada, apalagi bahannya katun jepang dan per setengah meter harganya di bawah dua puluh ribu. Begitu lihat di etalase, aku langsung klik beli tanpa pikir panjang. Dan ternyata aslinya nggak mengecewakan. Warnanya fresh, motifnya rare, dan bahannya enak pol. 


Sementara untuk katun linennya, kualitasnya oke. Linen biasanya memang kaku di awal, jadi ini bukan hal yang mengejutkan. Motifnya juga unik dan rame. Aku suka!

3. Multi Kain - Banyak Pilihan, Harga Terjangkau

Kalau kamu tipe yang suka belanja banyak kain dalam satu toko biar ongkirnya lebih hemat, Multi Kain bisa jadi pilihan yang menarik. Aku borong beberapa jenis kain di sini: kain rami linen, rayon twill viscose, hingga satin. Harganya mulai dari 7ribuan aja per panjang setengah meter kali lebar satu setengah meter. Aku beli kain total panjangnya 5m harganya sekitar 117k. 




Jujur sampai sekarang aku belum buka sepenuhnya paket kain dari Multi Kain, soalnya pengemasannya rapet banget di plastik. Kayaknya aku bakalan buka kalau benar-benar mau dijahit aja.

Apakah sudah ada bayangan mau jahit jadi apa? Tentu aja belum. Yang penting beli bahan dulu. HAHA.

4. Indonesia Fabric - Surganya Kain Katun Jepang

Di sini aku beli tiga kain yang berbeda: kain katun jepang motif abstrak dan motif mirip-clover-tapi-lain (23.3-23.8k) dan kain katun jepang polos (23,7k). Harga yang tertera harga per setengah meter dengan lebar kain satu setengah meter. Minimal order satu meter. Aku beli masing-masing satu meter. Totalnya semua 128k.




Dari segi harga, bukan termasuk golongan yang murah, tapi masih cukup masuk akal untuk harga kain katun jepang. Pilihan motif kainnya beragam. Dijamin bakalan bikin bingung mau checkout yang mana aja.

5. SR Batik - Harga Murah, Tapi.....

Aku tergiur buat beli kain batik di SR Batik karena harganya yang super murah. Aku beli enam motif kain batik, dan harganya seriusan cuma sekitar tujuh ribuan per setengah meterAku beli kain total panjangnya 8m harganya sekitar 87k.

Yang aku suka, di sini bisa beli setengah meter. Bisa request potongan juga, mau utuh tanpa dipotong atau mau dipotong aja. Mungkin syarat dan ketentuan berlaku untuk request potongan.

Motifnya gimana? Aku suka semua! Pilihannya memang nggak terlalu banyak tapi asli cakep cakep. Klaimnya bahan tebal, halus, anti nerawang, dan garansi tidak luntur. Tapi sayangnya, dari segi kualitas kain, aku agak kurang sreg. Ternyata kain punya tekstur sedikit kasar dan kakunya nggak sesuai ekspektasiku. Semoga mesin jahitku nggak rewel pas jahit kain batik ini.

Karena nggak sempat foto dengan latar yang sama seperti yang lain (maklum, ini duluan yang di-unboxing, itu udah beberapa bulan lalu), aku drop foto bareng kainnya aja ya:


6. MYtextilecigon - Kain Poplin Polos Termurah

Aku beli kain poplin polos di sini, pilih warna pink fanta dan hijau. Harganya super murah, per 0,5x1,5m cuma sekitar 9ribuan. Aku beli kain empat meter total harganya 71k.




Pink fanta-nya sesuai ekspektasi, warnanya vibrant dan cerah. Tapi warna hijau-nya? Nah, ini yang agak bikin kecewa. Aku kira bakal dapat warna hijau yang nge-jreng sesuai foto, tapi aslinya malah lebih gelap dan nggak secerah yang aku bayangkan.

Dari segi kualitas kainnya sendiri, nggak ada masalah. Bahannya cukup oke buat harga segitu, cuma masalahnya lebih ke warna yang nggak sesuai ekspektasi aja.

.
.
.

Semoga review ini bermanfaat! Kalau punya rekomendasi toko daring kain favorit, silakan komen di bawah ya!

post signature

Posting Komentar

Tinggalkan jejak yuk ^^ Jangan pelit- pelit~ ❤