[Review] Heimish Hydrogel Eye Patch

30 Agustus 2018


Hayooo... Siapa yang punya mata panda ataupun kerutan di wajah? Ada nggak nih?

Kali ini aku mau me-review eye patch keluaran merek Korea, yaitu Heimish. Nama produknya ini adalah Bulgarian Rose Water Hidrogel Eye Patch.
.
.
.
Only one rose patch solves your skin elasticity problems!


Produk ini mengklaim dapat dijadikan sebagai perawatan intensif untuk kerutan (wrinkle). Dapat mencerahkan, melembabkan dan juga menenangkan. Tanpa bahan berbahaya, 100% eco-friendly, yaitu water-soluble hydrogel patch.


Kemasannya perpaduan dari warna merah muda dan putih. Ada keterangan seputar cara penggunaan secara singkat serta bahan-bahan yang terkandung di dalamnya. Di dalam kemasan kotaknya, ada jar. Di dalam jar inilah tersimpan kumpulan patch.


Selain jar berukuran sedang, terdapat pula spatula mini yang dapat digunakan untuk memudahkan pengambilan patch dari dalam wadah. Spatula ini sangat membantu agar kesterilan tetap terjaga.


Tekstur patch-nya cukup tebal dan kenyal. Ternyata ada sedikit glitter-nya, guna mempercantik tampilan dari patch. Selain di area bawah mata, aku baru tahu produk ini bisa digunakan di mana aja, bisa di area samping bibir, kening, dan juga leher. Dan satu lagi, ini bisa juga dijadikan sebagai essence, dengan cara mencampurkannya dengan air panas. 

Tapi aku belum mencoba. Mungkin nanti. Soalnya penasaran juga. 

Sejauh ini, aku baru mencoba produk ini untuk area bawah mataku.



PLUS MINUS

(+) Kemasan mudah dibuka-tutup
(+) Isi patch banyak!
(+) Cairan bulgarian rose water sudah menyerap dalam patch
(+) Multifungsi, dapat dijadikan essence pula

(-) Aromanya sedikit menganggu
(-) Hasilnya kurang begitu nyata, kecuali bagian melembabkan dan menenangkan

***

Where to buy? --> STYLEKOREAN
Price? --> 14.99 USD

post signature

5 komentar

  1. Great forum, very well put it, as I thought you could get help here.

    BalasHapus
  2. Whoaa... It was a gretat article, thanks for sharing...

    s1288
    download s1288
    sabung ayam s1288

    BalasHapus
  3. Oh great prioduct darling~ heimish is one of my favorite brands
    xx

    BalasHapus
  4. wah harus dicoba nih,, soalnya saya juga lg kena mata panda...

    BalasHapus
  5. Kok gemes banget sih warnanya kayak ada shimmering nya gitu 😍 btw untuk hasilnya gimana kak?

    BalasHapus

Tinggalkan jejak yuk ^^ Jangan pelit- pelit~ ❤